Razer Onza Tournament Edition
Razer memang mempunyai range product terbanyak soal gaming product selain dari Logitech. Semua jenis gaming gear hampir semua segmen tersentuh. Kali ini laopan akan mereview sebuah gamepad wired controller Razer Onza Tournament Edition untuk XBOX360 dan PC windows.
Sebuah gamepad yang terinspirasi penuh oleh gamepad xbox360, Razer merombaknya menjadi sebuah controller yang lebih hebat lagi. Intinya Razer Onza adalah sebuah xbox360 controller berkabel yang dimodifikasi dengan fitur-fitur untuk keperluan kompetisi.
Bukan Razer namanya kalau tidak keren boxnya, seperti biasa bahkan orang tidak butuhpun ingin membelinya ketika melihat kemasan dari produk-produk Razer.
Kali ini produk katalog Razer harus absen
Dengan berbalut rubber finish warna hitam, Onza ini memiliki grip yang sangat bagus ketika dipegang ditangan. Adanya logo razer pada pegangan kanan menjadikan penampilan Onza lebih menarik. Bahan yang dipakaipun rigid dan tidak ada komponen yang goyang atau berkesan murahan untuk barang seharga Rp.510.000,- ini.
Analognya sangat smooth dan lebih lembut dibandingan stick wireless original xbox360. Kerennya lagi pada Onza Tournament Edition ini kita bisa mengubah tingkat kekerasan dari kedua analognya menjadi lebih ringan atau berat. Sangat membantu sekali pada game-game bertipe FPS sehingga lebih mudah proses aimnya.
Analog Triggernya didesain lebih panjang dan tipis, sehingga proses penekanannya lebih bisa dirasakan. Untuk game racing, ini sangat membantu sekali untuk mengatur gas dan remnya.
Gelap? Tidak masalah, Onza memiliki backlight sendiri juga tombol "abxy" nya memakai mechanical switch seperti pada mouse. Jadinya unik, memiliki bunyi click ketika memencetnya. Untuk hal ini pemain game fighting agak dirugikan karena kombonya menjadi sedikit kurang nyaman.
D-Padnya laopan sungguh tidak mengerti, benar-benar untuk menekannya saja sangat tidak nyaman dan keran. Bahkan untuk navigasi saja kesusahan. Tacticle Feedbacknya benar-benar jelek. Bahkan untuk mengeluarkan combo pada game fighting sangat susah sekali. Tombol back dan start juga sama kerasnya namun sepertinya tidak masalah karena fungsinya berbeda.
Dengan adanya extra button yang dinamakan Multi Function Button (MFB), kita bisa mengkombinasikan 2 buah tombol. Hal ini sangat praktis untuk bermain game yang membutuhkan kombinasi tombol. Tidak usah masuk ke option, cukup on the fly dengan cara menekan tombol dibelakangnya.
Razer Onza ini dapat berjalan di Xbox360 dan PC windows tanpa perlu menginstall driver. Cukup tancapkan saja, game-game yang mendukung akan otomatis mendeteksinya. Tombol power dan indikator lampunya berjalan dengan oke tanpa masalah dan jelas. Hanya pemilihan logo dan bahan karet pada tombol home "X" terkesan murahan.
Gamepad ini menggunakan kabel, entah sampai saat ini Razer tidak mengeluarkan versi nirkabel. Sehingga yang sudah sering memakai wireless akan sedikit terganggu dengan braided cable nya yang kaku. Tapi jangan khawatir soal panjangnya kabel, Razer Onza mempunyai kabel yang sangat panjang.
Melihat fungsi dan tombol yang ditawarkan langsung terlihat bahwa utamanya Onza ini untuk bermain game FPS, RPG, RTS, dan Racing. Laopan tidak menemukan alasan sehat untuk menggunakan Onza bermain game Fighting.
Bagi yang menginginkan controller upgrade xbox360 dengan mengesampingkan fungsi wireless dan kenyamanan d-padnya, Razer Onza Tournament Edition ini sangat cocok untuk dimiliki. Beratnya yang ringan cocok untuk long gaming session. Tidak perlu memiliki xbox360 untuk menggunakannya, cukup colokkan pada komputer windows dan Razer Onza siap untuk digunakan.
Pros :
- Ringan
- Multi Function Button (MFB) tombol extra yang sangat membantu
- Analog dan Trigger analognya sangat presisi dan lembut
- Analognya bisa diatur tingkat kerasnya
Cons :
- D-Padnya sungguh mengecewakan
- Tidak ada versi wireless
- Penggunaan mechanical switch mungkin dianggap tidak nyaman pada sebagian gamer
bukan masalah razer gk mau buat nih stick wireless
ReplyDeletesoalnya microsoft sendiri gk mengeluarkan lisensi utk stick xbox 3d party wireless hanya mengeluarkan lisesnsi utk stick wired aja....logitech F710 emang wireless tapi itu bukan resmi utk xbox dan ada switch utk jadi xbox compatibel serta desainnya pun beda dgn xbox..serta gk bs dipakai di console xbox.
ya benar bro AD1, namun kan lebih baik lagi kalau dapet lisensinya dan mengeluarkan versi wireless.
ReplyDelete